Kaligrafi ukir kayu kreasi anak Bangsa Jepara. Bertuliskan surat Al-Falaq,
kaligrafi ini berbahan kayu Jati dengan dimensi 60x60 cm tebal 3cm.
Adapun hikmah dari surat Al-Falaq :
Surah Al-Falaq ini adalah surah ke 113 di dalam alquran, adapun arti dari Al-falaq adalah waktu subuh,dan turun nya Surah al-falaq ini setelah Surat Al-fil.
"adapun surah al-falaq ini banyak sekali Khasiat nya" :
Aisyah mengatakankan : bahwa Rasulullah s.a.w. pada setiap malam apabila hendak tidur, Beliau membaca Surat Al-Ikhlas, Surah Al-Falaq dan Surah An-Nas, ditiupkan pada kedua telapak tangan kemudian disapukan ke seluruh tubuh dan kepala.
'Uqbah bin' Amir mengatakan, ketika saya sesat jalan dalam suatu perjalanan bersama dengan Rasulullah s.a.w., Beliau membaca Surah Al-Falaq dan Surah An-Nas dan akupun disuruh Beliau juga untuk membacanya.
Barang siapa terkena penyakit karena perbuatan syaitan atau manusia, hendaklah membaca Surah Al-Falaq dan Surah An-Nas sebanyak 41 kali selama 3 hari, 5 hari atau 7 hari berturuh-turut.
Barang siapa yang takut akan godaan syaitan atau manusia atau takut dalam kegelapan malam, atau takut kejahatan manusia, bacalah Surah Al-Falaq dan Surah An-Nas sebanyak 100 kali.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar